Rabu, 08 Mei 2013 0 komentar

DATABASES DAN SISTEM DATABASES



A.       DATABASE DAN SISTEM MANAJEMENT DATABASE

I. Pengertian Database
Data Base (basis data) merupakan kumpulan data yang saling berhubungan. Hubungan antar data dapat ditunjukan dengan adanya field/kolom kunci dari tiap file/tabel yang ada. Dalam satu file atau table terdapat record-record yang sejenis, sama besar, sama bentuk, yang merupakan satu kumpulan entitas yang seragam. Satu record (umumnya digambarkan sebagai baris data) terdiri dari field yang saling berhubungan menunjukan bahwa field tersebut dalam satu pengertian yang lengkap dan disimpan dalam satu record. Sebagai contoh sederhana dari database adalah buku telepon yang mungkin sering Anda lihat.Bagaimana halnya dengan database dengan sistem database dengan menggunakan komputer? Hal tersebut sama saja seperti database yang sifatnya manual (seperti contoh buku telepon di atas) hanya saja dengan adanya komputer maka informasi yang ada di dalam database akan sangat mudah untuk di-update dan sangat cepat untuk dicari. Software atau aplikasi yang bertugas untuk mengatur, menyimpan, memodifikasi data disebut dengan software database engine dan lebih resminya disebut dengan DBMS (Database Management System). Ada banyak sekali aplikasi DBMS ini mulai yang berjalan di komputer personal (PC) sampai ke komputer skala mainframe.
Selasa, 29 November 2011 0 komentar

Langkah langkah membuat Boootable Windows XP dengan Flash Disk


           Langkah langkah membuat Boootable Windows XP dengan Flash Disk.
  • Siapkan Flash Disk, Menurut sumbernya, flash disk yang di gunakan jangan lebih dari 2 Gb, di kwatirkan akan bermasalah pada file sistem nya. ( Saya menggunakan Flash Disk 4 Gb Merk Transcend, dan tidak ada masalah. Saya sarankan pake flashdisk jangan kurang dari 1 Gb, untuk menyalin CD windows XP nya )
  • Lakukan Back Up pada flash disk, Copy dan pindahkan seluruh datanya ke harddisk.
  • Masukkan CD windows XP kedalam CD atau DVD Rom.
  • Setelah di download, silahkan extract folder Bootable USB Flash Disk menggunakan winrar atau winzip.
  • Setelah di Extract, Jalankan File bat dengan nama Bootable USB Flash Disk. Akan tampil gambar seperti dibawah ini. “Pres any key to continue….” silahkan tekan sembarang tombol untuk melanjutkan proses.
Sabtu, 26 November 2011 0 komentar

Memperbaiki system Windows dengan system Repair Disc di Windows 7

Untuk membuat system repair disc, berikut langkah-langkahnya :
  1. Klik [start], kemudian ketik “system repair disc” , tekan [enter]
  2. Muncul jendela [create a system repair disc]
  3. Masukkan cd kosong ke dalam cd/dvd rom
  4. Klik [create] dan tunggu hingga proses pembuatan [system repair disc] selesai.
Kini anda telah memiliki sebuah cd repair system. Jika sewaktu-waktu terjadi kerusakan pada system, maka cd ini dapat anda gunakan untuk memperbaikinya.
Cara menggunakan system repair disc adalah sebagai berikut :
  1. Bootinglah dengan menggunakan cd repair system tersebut, dengan mengatur prioritas boot pada cd/dvd rom.
  2. Ikuti petunjuk yang ditampilkan.
  3. Shobat bisa memilih fasilitas cara memperbaiki system yang rusak dengan pilihan yang ada :
    • Startup repair
    • System restore
    • System image recovery
    • Windows memory diagnostic
    • Command Prompt

 
;